Surprise Me!

Libur Lebaran, Penjualan Telur Asin Meningkat

2024-04-16 373 Dailymotion

BREBES, KOMPAS.TV - Pada musim libur lebaran tahun ini, omzet para pemilik toko oleh-oleh telur asin meningkat. <br /> <br />Sedangkan para pembeli sampai harus antre untuk membeli telur asin dengan beragam varian rasa, di antaranya telur asin rebus, bakar, pindang dan aneka olahan telur asin seperti saus telur asin. <br /> <br />"Kita kebetulan orang asli Tegal mau ke Tangerang, jadi beli oleh-oleh telur asin. Oleh-olehnya buat teman kantor dan tetangga," tutur Gina, pemudik. <br /> <br />"Beli telur asin di sini untuk tetangga dan saudara. (Kenapa memilih telur asin) karena sudah ciri khasnya Kota Brebes," imbuh Heni, pemudik. <br /> <br />"Yang paling diminati oleh-oleh di Kota Brebes itu telur asin dan bawang. Setiap hari penjualannya selalu meningkat, sehari bisa sampai empat ribu telur terjual," ujar Dhani Bagus Purnama, pemilik toko telur asin. <br /> <br /> <br />Untuk harga telur asin rebus dibandrol Rp 5.500 per butir. Sedangkan telur asin bakar dan telur asin pindang dijual Rp 6.500 per butir. <br /> <br />Selain telur asin, para pemudik biasanya juga memburu oleh oleh khas Brebes lainnya seperti kerupuk telur asin, kerupuk rambak hingga bandeng presto. <br /> <br />#oleholehmudik #kotabrebes #oleholehkhasbrebes <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/500529/libur-lebaran-penjualan-telur-asin-meningkat

Buy Now on CodeCanyon