JAKARTA, KOMPAS.TV - 4 pelaku pencurian kendaraan bermotor ditangkap Unit Reskrim Polsek Pesanggrahan, Jakarta Selatan. <br /> <br />1 dari 4 pelaku terpaksa ditembak di bagian betis karena melawan saat ditangkap. <br /> <br />Pengungkapan komplotan pencurian kendaraan bermotor ini berawal dari penangkapan seorang pelaku di Jalan Ciledug Raya. <br /> <br />Dari keterangan pelaku inilah petugas akhirnya menangkap 3 anggota komplotan lainnya yang bersembunyi di sebuah rumah kos di kawasan Jembatan Gantung, Cengkareng, Jakarta Barat. <br /> <br />Satu orang pelaku harus ditembak di bagian betis akibat melawan saat akan ditangkap. <br /> <br />Petugas juga menyita sejumlah barang bukti, di antaranya telepon genggam dan sepeda motor hasil kejahatan. <br /> <br />Baca Juga Polisi Ringkus Pelaku Curanmor yang Sudah Beraksi 20 Kali di https://www.kompas.tv/video/498318/polisi-ringkus-pelaku-curanmor-yang-sudah-beraksi-20-kali <br /> <br />#curanmor #komplotancuranmor #kriminaljakarta <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/501648/4-pelaku-dari-komplotan-curanmor-ditangkap-satu-pelaku-terpaksa-ditembak-karena-melawan
