WONOSOBO, KOMPAS.TV - Memperingati Hari Bumi, Penjabat Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendorong perwujudan konservasi sumber daya alam (SDA), termasuk melestarikan dan merawat kelestarian lingkungan. <br /> <br />Hal tersebut disampaikan oleh PJ Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana usai memperingati Hari Bumi di Taman Syailendra, Kompleks Kawasan Wisata Dieng Wonosobo. <br /> <br />Baca Juga Upaya Tangani 'Stunting' dan Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Jateng Beri Bantuan Rp 119,4 M untuk Jepara di https://www.kompas.tv/video/501233/upaya-tangani-stunting-dan-kemiskinan-ekstrem-pemprov-jateng-beri-bantuan-rp-119-4-m-untuk-jepara <br /> <br />Tema yang diambil dalam peringatan Hari Bumi tahun ini, yakni "Mengungkap Keajaiban Geopark untuk Masa Depan yang Berkelanjutan". <br /> <br />Hal ini mengandung makna melestarikan Bumi untuk masa yang akan datang. <br /> <br />Hari Bumi merupakan sebuah apresiasi atau ungkapan terima kasih sebagai manusia yang hidup dan selalu membutuhkan bumi. <br /> <br />Oleh karenanya, PJ Gubernur berpesan agar masyarakat selalu merawat, menjaga, dan tidak merusak lingkungan. <br /> <br /> <br /> <br />#pemprovjateng #haribumi #konservasialam <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/502211/peringati-hari-bumi-2024-di-dieng-pj-gubernur-nana-sudjana-jateng-dorong-konservasi-alam
