PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) telah merealisasikan anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) senilai Rp344 miliar, dari total capex sepanjang 2024 yang mencapai Rp1,4 triliun.<br /><br />Sebagian besar belanja modal mengalir untuk keperluan pembukaan gerai baru terutama di luar Jawa, demikian menurut Direktur dan Corporate Secretary MIDI, Suantopo Po, dalam Public Expose di Tangerang, Kamis (16/5/2024).
