JAKARTA, KOMPAS.TV - Keluarga salah satu korban pesawat jatuh di BSD, Tangerang Selatan mendatangi Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur. <br /> <br />Istri korban tak kuasa menahan tangis saat tiba di ruang forensik. <br /> <br />Salah satu keluarga korban pesawat jatuh di BSD, Tangerang Selatan atas nama Almarhum Farid Ahmad yang merupakan teknisi pesawat mendatangi RS Polri Kramat Jati. <br /> <br />Tak hanya pihak keluarga, sejumlah rekan juga tampak terlihat di depan ruang instalasi forensik untuk menunggu proses identifikasi jenazah korban. <br /> <br />Sementara itu, keluarga salah satu korban pesawat latih jatuh adalah warga Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Saat ini keluarga menunggu kedatangan jenazah dari RS Polri Jakarta. <br /> <br />Korban meninggal dalam kecelakaan pesawat latih di BSD, Serpong Tangsel merupakan pilot pesawat bernama Pulu Darmawan. <br /> <br />Baca Juga Jenazah Mayor Purn Suwanda Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Dijemput Pihak Keluarga di https://www.kompas.tv/video/508740/jenazah-mayor-purn-suwanda-korban-pesawat-jatuh-di-bsd-telah-dijemput-pihak-keluarga <br /> <br />#pesawatjatuh #kecelakaanpesawat #pesawatlatih <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/508749/datangi-rs-istri-korban-pesawat-jatuh-di-bsd-tak-kuasa-menahan-tangis-saat-tiba-di-ruang-forensik
