MEKKAH, KOMPAS.TV - Duka mendalam menyelimuti Endang salah satu jemaah haji asal Pangandaran. <br /> <br />Keinginan untuk berhaji bersama istri tercinta, pupus karena istrinya kembali kepada sang khalik, setibanya di Bandara Jeddah, Arab Saudi. <br /> <br />Endang harus ikhlas kehilangan istri tercinta, Popon Rochmawati. <br /> <br />Sang istri meninggal hanya beberapa waktu setelah pesawat mendarat. <br /> <br />Jenazah dimakamkan di Arab Saudi, sesuai dengan prosedur pemerintah setempat dan tanpa biaya. <br /> <br />Hingga kini, jemaah haji Indonesia yang wafat berjumlah 15 orang seluruh jemaah haji wafat akan dibadal hajikan oleh petugas dari Kementerian Agama RI. <br /> <br />Baca Juga 30 Jemaah Haji Indonesia Sakit dan 15 Jemaah Meninggal Dunia di https://www.kompas.tv/video/510488/30-jemaah-haji-indonesia-sakit-dan-15-jemaah-meninggal-dunia <br /> <br />#hajimeninggal #calonhaji #haji2024 <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/510513/1-calon-haji-asal-pangandaran-meninggal-dunia-setibanya-di-arab-saudi
