MAKASSAR, KOMPAS.TV - Mahasiswa fakultas teknik universitas negeri Makassar, terlibat bentrokan dengan mahasiswa dari fakultas bahasa dan sastra. Polisi yang turun ke lokasi mengamankan 33 orang mahasiswa beserta barang bukti busur panah. <br /> <br />Inilah ke 33 mahasiswa yang di amankan pihak kepolisian. Mahasiswa yang diamankan masing-masing 10 dari fakultas bahasa dan sastra kemudian 23 dari fakultas teknik. Mereka di amankan setelah terlibat tawuran antar fakultas. <br /> <br />Bentrokan antar dua kelompok mahasiswa dari fakultas berbeda tersebut terjadi setelah adanya kesala pahaman antar mahasiswa. <br /> <br />Selain mengamankan puluhan pelaku, polisi juga menyita 2 busur ketapel beserta 8 anak panah sebagai barang bukti. <br /> <br />#tawuran <br /> <br />#mahasiswa <br /> <br />#kesalapahaman <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/510667/mahasiswa-unm-terlibat-tawuran-antar-fakultas
