MALANG, KOMPAS.TV - Jadi kurir ganja, mahasiswi di salah satu perguruan tinggi di Malang, ditangkap Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur. <br /> <br />Pelaku bersama seorang temannya ditangkap petugas saat mengambil paket berisi ganja seberat 1,8 kilogram. <br /> <br />Hasil penyidikan sementara, ganja tersebut milik kekasih pelaku yang berada di Lampung dan dipesan dari seorang bandar di Medan, Sumatera Utara. <br /> <br />Modus yang dipakai oleh para pelaku adalah dengan bertransaksi melalui jasa ekspedisi dan menggunakan alamat palsu. <br /> <br />Diduga ganja ini akan diedarkan di daerah Malang dan Kota Surabaya. <br /> <br />Baca Juga Virgoun Minta Maaf kepada Anak, Rekan Musisi hingga Masyarakat Jadi Tersangka Narkoba di https://www.kompas.tv/video/517843/virgoun-minta-maaf-kepada-anak-rekan-musisi-hingga-masyarakat-jadi-tersangka-narkoba <br /> <br />#ganja #kurirganja #narkoba <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/517996/jadi-kurir-ganja-milik-kekasih-mahasiswi-di-malang-ditangkap
