Menpora RI Dito Ariotedjo Hadiri upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Lapangan Sepakbola Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (17/8). <br /><br />Upacara peringatan detik-detik Kemerdekaan RI dimulai sekitar pukul 10.00 WIB, dan berjalan selama 30 menit. Menpora Dito hadir memakai seragam defile yang dikenakan kontingen Indonesia saat Olimpiade 2024 Paris.<br /><br />Menpora Dito memaknai perayaan HUT RI tahun ini dengan mengingat jasa para pahlawan Kemerdekaan. Selain itu juga sebagai momentum untuk merefleksi diri agar kedepan bagaimana generasi muda semakin maju.
