Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menghadiri rapat koordinasi Satuan Tugas (Satgas) PON XXI dan Peparnas XVII 2024. <br /><br />Satgas ini dibentuk oleh Presiden Jokowi melalui Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2024 untuk memastikan kelancaran penyelenggaraan PON XXI di Aceh-Sumut dan Peparnas XVII di Solo. <br /><br />Dalam rapat tersebut, Menpora Dito meminta agar setiap tugas dan tanggung jawab diuraikan secara rinci serta mengidentifikasi kekurangan yang ada, sehingga pelaksanaan PON dan Peparnas 2024 dapat berjalan dengan sukses.
