Justin Bieber dan Hailey Bieber beri kabar sambut kelahiran anak pertama mereka melalui Instagram pada Jumat (23/8/2024) waktu setempat. <br /><br />Musisi kelahiran tahun 1994 itu memberi pengumuman tersebut dengan membagikan foto kaki sang anak di Instagram pribadi. <br /><br />"SELAMAT DATANG DI RUMAH, JACK BLUES BIEBER," tulis Justin melalui keterangan di unggahan foto. <br /><br />Sang istri, Hailey Bieber, turut mengunggah foto serupa ke Instagram Story dengan menambahkan emoji boneka beruang dan hati berwarna biru. <br /><br />Kelahiran sang anak pertama yang diberi nama Jack Blues Bieber ini turut disambut oleh ibu kandung Justin Bieber, Pattie Mallette. Simak video lengkapnya! <br /><br />=================================== <br />Homepage: https://www.suara.com <br />Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom <br />Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/ <br />Twitter: https://twitter.com/suaradotcom
