Surprise Me!

Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Bogor Akibatkan Kaca Mal Pecah Hingga Pohon Tumbang!

2024-09-03 67 Dailymotion

BOGOR, KOMPAS.TV - Akibat hujan deras disertai angin kencang, sejumlah pohon di Bogor tumbang dan menimpa mobil. Kencangnya angin juga menyebabkan kaca sebuah mal pecah. <br /> <br />Inilah suasana saat terjadi angin kencang di Jalan Surya Kencana, Kecamatan Bogor Tengah, pada Senin petang. Warga panik saat angin menerjang. <br /> <br />Bahkan, kuatnya embusan angin membuat pintu Mal Botani Square pecah. <br /> <br />Sementara itu, angin kencang yang menerjang pada Senin petang ini juga menyebabkan pohon jabon berukuran besar tumbang dan menimpa mobil angkot serta minibus hingga ringsek. <br /> <br />Kepala BPBD Kota Bogor, Hidayatullah, mengatakan sedikitnya ada sembilan titik bencana akibat hujan deras yang disertai angin kencang. <br /> <br />Kemungkinan jumlah titik bencana akan bertambah karena masih ada wilayah yang belum mengirimkan laporan. <br /> <br />Baca Juga 4 Ruang Kelas Ponpes Nurul Hakim di Lombok Barat Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting di https://www.kompas.tv/video/535452/4-ruang-kelas-ponpes-nurul-hakim-di-lombok-barat-ludes-terbakar-diduga-akibat-korsleting <br /> <br />#bogor #bencana #hujan <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/535456/hujan-deras-disertai-angin-kencang-di-bogor-akibatkan-kaca-mal-pecah-hingga-pohon-tumbang

Buy Now on CodeCanyon