Surprise Me!

Red Sparks Perpanjang Kontrak Megawati dan Naikan Gajinya jadi Rp2,4 Miliar

2024-09-14 1 Dailymotion

Pevoli wanita dari Indonesia, Megawati Hangestri, telah melanjutkan ikatannya dengan Red Sparks dengan penandatanganan kontrak baru pada Selasa 30 April 2024. <br /><br />Diketahui Megawati memulai debutnya di Korean V League pada musim 2023/2024 yang lalu, bergabung dengan Red Sparks dengan status sebagai kuota Asia.<br /><br />Kontrak Megawati bersama Red Sparks berlangsung selama satu musim penuh. Keberadaannya sebagai pemain asal Jember telah memberikan dampak signifikan terhadap performa Red Sparks, yang langsung melejit setelah kedatangannya.<br /><br />Red Sparks mencapai babak semifinal untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun, namun harapan untuk mencapai final pupus setelah mereka kalah dari Pink Spiders.<br /><br />Awalnya pecinta olahraga voli dibuat bertanya-tanya seputar masa depan Megawati dan akankah kontraknya bersama Red Sparks berakhir. Selain itu, Megawati masih bungkam ketika ditanya tentang musim mendatang.<br />Namun, semua tanda tanya itu lenyap sekarang. Menurut laporan The Sports Times, melalui Naver, Megawati telah memperpanjang kontraknya dengan Red Sparks.

Buy Now on CodeCanyon