Surprise Me!

Protes STY atas Kepemimpinan Wasit Al-Kaf di Timnas vs Bahrain hingga Enggan Salaman dengan Ofisial

2024-10-11 500 Dailymotion

BAHRAIN, KOMPAS.TV - Ditahan imbang 2-2 oleh Bahrain, juru taktik Timnas Indonesia Shin Tae-yong merasa kecewa dengan keputusan-keputusan wasit Ahmed Al-Kaf selama pertandingan. <br /> <br />Bahkan, Shin Tae-yong enggan bersalaman dengan ofisial Bahrain usai konferensi pers. <br /> <br />Kemarahan Shin Tae-yong atas kepemimpinan wasit Al-Kaf saat memimpin pertandingan Indonesia-Bahrain terlihat saat konferensi pers. <br /> <br />STY mengaku menyesalkan keputusan wasit yang dianggap merugikan skuad Garuda, salah satunya soal tambahan waktu di babak kedua yang membuat Bahrain menciptakan gol penyeimbang. <br /> <br />Ia menyebut Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) harus memperbaiki kemampuan dan kinerja wasit di Asia jika ingin sepak bola Asia berkembang. <br /> <br />#shintaeyong #timnas #wasit #bahrain <br /> <br />Baca Juga Kualifikasi Piala dunia 2026 Zona Asia, Ini Momen Timnas Indonesia ke Tiongkok Usai Lawan Bahrain di https://www.kompas.tv/olahraga/545246/kualifikasi-piala-dunia-2026-zona-asia-ini-momen-timnas-indonesia-ke-tiongkok-usai-lawan-bahrain <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/545251/protes-sty-atas-kepemimpinan-wasit-al-kaf-di-timnas-vs-bahrain-hingga-enggan-salaman-dengan-ofisial

Buy Now on CodeCanyon