Surprise Me!

Tamu Negara dalam Pelantikan Prabowo Gibran, Wapres Vietnam dan Sultan Brunei Darussalam Disambut

2024-10-19 23 Dailymotion

KOMPAS.TV - Sebanyak 20 kepala negara sahabat dan 13 utusan khusus kepala negara akan menghadiri pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI. <br /> <br />Para pemimpin negara itu sudah mulai berdatangan di Bandara Halim Perdanakusuma dan Soekarno-Hatta. <br /> <br />Hadir juga Wakil Presiden Vietnam Vo Thi Anh Xuan, yang kedatangannya di Bandara Soekarno-Hatta disambut oleh Menparekraf Sandiaga Uno. <br /> <br />Vo Thi Anh Xuan merupakan pemimpin negara keempat yang tiba di Indonesia pada hari ini. <br /> <br />Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah, juga sudah tiba di Jakarta untuk menghadiri pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. <br /> <br />Kedatangan Sultan Brunei di Bandara Soekarno-Hatta disambut oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. <br /> <br />Baca Juga Pesta Rakyat Pelantikan Prabowo-Gibran: Bagian dari Strategi Komunikasi Politik Presiden Baru? di https://www.kompas.tv/nasional/547057/pesta-rakyat-pelantikan-prabowo-gibran-bagian-dari-strategi-komunikasi-politik-presiden-baru <br /> <br />#tamunegara #wapresvietnam #sultanbruneidarussalam #pelantikanprabowogibran <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/547059/tamu-negara-dalam-pelantikan-prabowo-gibran-wapres-vietnam-dan-sultan-brunei-darussalam-disambut

Buy Now on CodeCanyon