SURABAYA, KOMPAS.TV - Sebuah gelang bertakhta berlian senilai Rp 350 juta yang dijual di sebuah mal di kawasan Surabaya Barat telah dicuri oleh seorang perempuan paruh baya. <br /> <br />Pelaku berpura-pura sebagai calon pembeli dan mendatangi toko permata di mal tersebut. <br /> <br />Beberapa kali, ia terlihat mencoba gelang-gelang mahal sebelum akhirnya meminta untuk melihat gelang lainnya sambil menjatuhkan gelang yang semula ia pakai ke lantai. <br /> <br />Setelah berhasil mendapatkan gelang curian, wanita ini bergegas meninggalkan toko. <br /> <br />Penjaga baru menyadari bahwa gelang senilai Rp 350 juta telah raib saat pelaku sudah pergi. <br /> <br />Pemilik toko segera melaporkan kejadian ini ke polisi. <br /> <br />Dengan bantuan rekaman CCTV, Satreskrim Polrestabes Surabaya berhasil menangkap tersangka di Tangerang Selatan. <br /> <br />Dari tangan tersangka, polisi menyita sebuah gelang seberat 15,74 gram dengan hiasan 28 butiran berlian masing-masing seberat 0,3 karat. <br /> <br />Atas perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. <br /> <br />Baca Juga CCTV Rekam Detik-Detik Modus Pencurian Perempuan Gasak Toko Perhiasan di Surabaya Barat di https://www.kompas.tv/regional/550069/cctv-rekam-detik-detik-modus-pencurian-perempuan-gasak-toko-perhiasan-di-surabaya-barat <br /> <br />#pencurian #berlian #perhiasan #emas <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/550165/pura-pura-jadi-pembeli-perempuan-paruh-baya-gasak-gelang-berlian-rp-350-juta
