JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi Jumat (1/11/2024) kemarin menggelar debat publik calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota. <br /> <br />Debat mengambil tema "Mewujudkan Kota Bekasi yang Berdaya Saing, Modern, dan Harmonisan dalam Menyongsong Indonesia Emas Tahun 2024." <br /> <br />Dalam debat Pilkada 2024 Kota Bekasi, tiga pasangan calon, yaitu Heri Koswara-Sholihin, UU Saeful Mikdar-Nurul Sumarheni, serta Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe, saling adu visi, misi, dan gagasan soal mewujudkan Kota Bekasi yang berdaya saing, modern, dan harmonis dalam menyongsong Indonesia Emas Tahun 2024. <br /> <br />KPU Kota Bekasi berharap debat publik bisa digunakan seluruh pasangan calon untuk menyampaikan visi, misi, dan gagasan. <br /> <br />Sehingga, debat publik bisa jadi rujukan warga Kota Bekasi dalam menentukan pilihan di Pilkada 2024. <br /> <br />KPU Kota Bekasi, berikutnya, akan menggelar debat yang kedua pada 22 November 2024. <br /> <br />Tema yang diusung adalah "Mewujudkan Kota Bekasi yang Sehat, Aman, Nyaman, dan Terbukanya Lapangan Pekerjaan." <br /> <br />#debat #pilkada #kotabekasi #tema #paslon <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/550516/debat-publik-pilkada-kota-bekasi-bahas-keharmonisan-hingga-generasi-emas
