KOMPAS.T V - Klub basket Pacific Cakanesar Surabaya resmi mengumumkan pemain baru Shon Briggs melalui laman resmi Instagram-nya. <br /> <br />Ketajaman Shon di Pacific Caesar tentu sangat dinantikan mengingat klub kebanggaan arek-arek Suroboyo di musim lalu harus puas" finish" di urutan terbawah Indonesian Basketball League (IBL). <br /> <br />Pemain berpostur tinggi 195 CM itu juga tercatat sudah malang-melintang di dunia basket internasional. <br /> <br />Dia pernah bermain di klub basket Finlandia dan Irlandia dan terakhir bermain di Vietnam. <br /> <br />Bersama Ho Chi Minh City Wings di Liga Basket Vietnam (VBA), Briggs bermain 20 pertandingan dengan rata-rata tampil 37,1 menit per game. <br /> <br />Kontribusi rata-ratanya adalah 26,2 poin, 11,9 rebound, dan 3,5 assist. <br /> <br />Baca Juga Menengok Keseruan Atlet Olimpiade Tanah Air dan Internasional Ikuti Fun Badminton XL 3 VS 3 di https://www.kompas.tv/olahraga/550852/menengok-keseruan-atlet-olimpiade-tanah-air-dan-internasional-ikuti-fun-badminton-xl-3-vs-3 <br /> <br />#shonbriggs #pacificcaesar #ibl <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/550853/kejar-naik-peringkat-ibl-pacific-caesar-surabaya-rekrut-shon-briggs
