JAKARTA, KOMPAS.TV - Juru Bicara Ridwan Kamil-Suswono, Mulya Amri menjelaskan alasan Ridwan Kamil kerap kali membawa nama Presiden Prabowo dan Jokowi. <br /> <br />Amri menyebut bahwa sedari awal, RK sudah menjadi pilihan Presiden Prabowo dan hal tersebut telat disampaikan dengan jelas oleh sang presiden. <br /> <br />Ia menambahkan jawaban terkait klaim RK dapat dukungan Jokowi dan Presiden Prabowo dapat dongkrak elektabilitas. <br /> <br />"Dari awal para pemimpin yang berkualitas, di Jakarta maupun luar Jakarta memiliki tempat di hati masyarakat," ujar Amri. <br /> <br />Sebelumnya, Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil optimistis bahwa dukungan dari mantan Presiden Jokowi dan Presiden Prabowo Subianto akan meningkatkan elektabilitasnya. <br /> <br />#elektabilitas #ridwankamil #pilkdajakarta <br /> <br />Baca Juga Imbas 7 Tahanan Kabur, Penjagaan Rutan Salemba Libatkan Pihak Kepolisian dan Satpol PP di https://www.kompas.tv/regional/553628/imbas-7-tahanan-kabur-penjagaan-rutan-salemba-libatkan-pihak-kepolisian-dan-satpol-pp <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/553634/dukungan-presiden-prabowo-jokowi-ke-ridwan-kamil-tingkatkan-elektabilitas-ini-kata-jubir
