Surprise Me!

Persiapan Matang Atlet Bulu Tangkis Indonesia Jelang BWF World Tour Finals 2024

2024-12-07 16 Dailymotion

KOMPAS.TV - Para pebulutangkis Indonesia yang akan tampil di BWF World Tour Finals pada 11 hingga 15 Desember 2024 di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, telah menjalani persiapan matang. <br /> <br />Indonesia menurunkan tunggal putra Jonatan Christie, tunggal putri Gregoria Mariska, ganda putra Fajar/Rian serta Sabar/Reza, ganda putri Ana/Tiwi, dan ganda campuran Dejan Glo. <br /> <br />Di sektor ganda putra, Fajar/Rian bertekad tampil maksimal, mengingat ini adalah ketiga kalinya mereka tampil setelah sebelumnya terhenti di babak semifinal pada edisi 2022 dan 2023. <br /> <br />Sementara itu, mimpi besar juga ditargetkan oleh ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi sebagai pemain debutan di ajang ini. <br /> <br />Para pebulutangkis Indonesia akan bertolak menuju Hangzhou, Tiongkok pada 8 Desember. <br /> <br />Turnamen BWF World Tour Finals menjadi turnamen penutup tahun ini dengan total hadiah mencapai 2.500.000 dolar Amerika Serikat, atau sekitar Rp 39,8 miliar. <br /> <br />Baca Juga Persebaya Surabaya Percaya Diri Tanpa Pelatih Paul Munster Hadapi Arema FC di https://www.kompas.tv/olahraga/558505/persebaya-surabaya-percaya-diri-tanpa-pelatih-paul-munster-hadapi-arema-fc <br /> <br />#bwf2024 #wtf2024 #bulutangkis <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/558510/persiapan-matang-atlet-bulu-tangkis-indonesia-jelang-bwf-world-tour-finals-2024

Buy Now on CodeCanyon