JAKARTA, KOMPAS.TV - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani menjelaskan bahwa pertemuan Presiden ke-7 Joko Widodo dan Presiden ke-8 Prabowo Subianto merupakan bentuk tradisi silaturahmi. <br /> <br />"Pertemuan Pak Prabowo dengan Pak Jokowi adalah balasan dari Pak Jokowi atas kunjungan Pak Prabowo ke Solo tempo hari," ujar Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (9/12/2024). <br /> <br />Menurut dia, dalam tradisi silahturahmi, saling berkunjung adalah hal yang wajar. <br /> <br />Ketika ditanya mengenai isi pembicaraan antara kedua tokoh tersebut, Muzani menyebutkan bahwa Jokowi dan Prabowo membahas hal-hal ringan dan santai. <br /> <br />"Nah, apa yang dibicarakan, ya yang ringan-ringan, yang enteng-enteng," ungkap dia. <br /> <br />Video editor: Joshua Victor <br /> <br />#prabowo #jokowi #gerindra <br /> <br />Baca Juga [FULL] Presiden Prabowo Blak-blakan Kunci Pengendalian Inflasi adalah Swasembada Pangan di https://www.kompas.tv/nasional/558947/full-presiden-prabowo-blak-blakan-kunci-pengendalian-inflasi-adalah-swasembada-pangan <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/559023/muzani-beberkan-isi-pertemuan-prabowo-dan-jokowi-bahas-yang-enteng-enteng
