Surprise Me!

Momen Penandatanganan Kerja Sama Mahkamah Agung dengan Universitas Pamulang

2024-12-12 6 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mahkamah Agung bekerja sama dengan Universitas Pamulang untuk membuat analisis kebijakan. Penandatanganan kerja sama ini dilakukan di Ruang Rapat Pustrajak Kumdil Mahkamah Agung, Jakarta. <br /> <br />Acara ini dihadiri oleh Kepala Pustrajak Mahkamah Agung, Andi Akram; Direktur Pasca Sarjana Universitas Pamulang, Gunawan Tangkilisan; dan Dekan Fakultas Hukum Universitas Pamulang, Taufik Kurrohman. <br /> <br />Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengajaran dan penelitian di bidang hukum. <br /> <br />Nantinya, dosen dari Universitas Pamulang akan dilibatkan sebagai narasumber dalam pengayaan isu-isu yang diangkat oleh Mahkamah Agung. Hal ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kemampuan dan kompetensi SDM di bidang hukum. <br /> <br />Sebagai informasi, Mahkamah Agung telah menjalin kerja sama dengan 31 perguruan tinggi negeri dan swasta, termasuk Universitas Pamulang. <br /> <br />Kerja sama ini mencakup berbagai bidang seperti penguatan prosedur, akses keadilan, kemudahan berusaha, manajemen perkara dan keterbukaan informasi. <br /> <br />#ma #universitas #kerjasama <br /> <br />Baca Juga [FULL] Persiapan Jelang Mudik Nataru, KAI Prediksi Lonjakan Penumpang di 21 Desember 2024 di https://www.kompas.tv/nasional/559519/full-persiapan-jelang-mudik-nataru-kai-prediksi-lonjakan-penumpang-di-21-desember-2024 <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/559522/momen-penandatanganan-kerja-sama-mahkamah-agung-dengan-universitas-pamulang

Buy Now on CodeCanyon