JAKARTA, KOMPAS.TV - Suami aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, mengungkapkan pesan kepada istrinya agar tetap bertahan menghadapi masalah dugaan korupsi yang menimpanya. <br /> <br />Pesan tersebut disampaikan Harvey dalam nota pembelaan atau pleidoi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (18/12/2024). <br /> <br />Di hadapan majelis hakim, Harvey menyatakan bahwa tanpa dukungan Sandra Dewi, ia merasa bisa runtuh. <br /> <br />"Tanpa kamu, aku runtuh. Terima kasih Sandra Dewi, yang namanya Dewi, Dewi itu biasanya hebat, Yang Mulia," ucapnya. <br /> <br />Harvey saat ini berstatus terdakwa dalam kasus dugaan korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah di PT Timah Tbk untuk periode 2015-2022. <br /> <br />Video editor: Agung Ramdani <br /> <br />#harveymoeis #sandradewi #kasustimah <br /> <br />Baca Juga Terdakwa Harvey Moeis Dituntut 12 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Timah di https://www.kompas.tv/nasional/558970/terdakwa-harvey-moeis-dituntut-12-tahun-penjara-di-kasus-korupsi-timah <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/561016/bacakan-pleidoi-harvey-moeis-titip-pesan-untuk-sandra-dewi-dan-anak
