KOMPAS.TV - Hari ketiga masa angkutan libur Natal dan Tahun Baru di wilayah Daop 8 Surabaya diprediksi menjadi puncak arus mudik penumpang. <br /> <br />Stasiun Gubeng, Surabaya, mengalami kepadatan sejak Sabtu (21/12/2024) pagi, dengan jumlah penumpang mencapai lebih dari 40 ribu orang yang berangkat maupun turun di wilayah Daop 8. <br /> <br />Sejumlah penumpang mengaku sempat kesulitan mendapatkan tiket keberangkatan akibat tingginya permintaan. <br /> <br />Namun, keberadaan kereta api tambahan yang dioperasikan oleh PT KAI membantu mempermudah penumpang mendapatkan tiket di tengah kepadatan ini. <br /> <br />Kondisi ini mencerminkan tingginya antusiasme masyarakat dalam menggunakan moda transportasi kereta api selama libur panjang akhir tahun. <br /> <br />#surabaya #gubeng <br /> <br />Baca Juga Arus Penumpang dan Kendaraan di Pelabuhan Merak Mulai Meningkat Jelang Libur Natal di https://www.kompas.tv/regional/561593/arus-penumpang-dan-kendaraan-di-pelabuhan-merak-mulai-meningkat-jelang-libur-natal <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/561598/jelang-libur-nataru-stasiun-gubeng-padat-penumpang
