JAKARTA, KOMPAS.TV Israel dan Hamas resmi mengumumkan gencatan senjata di Gaza. <br /> <br />Presiden Israel, Isaac Herzog, mendesak pemerintah Israel untuk memberikan suara mendukung kesepakatan gencatan senjata. <br /> <br />Diketahui, Kesepakatan ini dicapai dengan menjanjikan pembebasan sandera oleh Hamas dan pembebasan tahanan Palestina di Israel. <br /> <br />Kesepakatan gencatan senjata ini juga dikonfirmasi oleh Presiden AS, Joe Biden, yang mengatakan bahwa hal ini dicapai setelah negosiasi panjang di Qatar. <br /> <br />Warga di jalanan Deir-al-Balah di Jalur Gaza juga berbondong-bondong merayakan pengumuman kesepakatan gencatan senjata ini. <br /> <br />#gaza #israel #palestina <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/567379/israel-dan-hamas-umumkan-gencatan-senjata-di-gaza-joe-biden-bersuara-warga-merayakan
