JAKARTA, KOMPASTV - Ledakan terlihat di cakrawala Gaza, saat Israel terus menyerang wilayah tersebut, Kamis (16/1/2025) malam. <br /> <br />Menyusul pengumuman gencatan senjata sehari sebelumnya, Militer Israel terlihat beroperasi di Jalur Gaza. <br /> <br />Dilansir dari Associated Press, ada peningkatan jumlah korban terjadi setelah sedikitnya 81 orang tewas dan 188 lainnya terluka di daerah kantong tersebut selama 24 jam terakhir. <br /> <br />Israel dan Hamas dilaporkan mencapai kesepakatan gencatan senjata pada hari Rabu, yang dimediasi oleh Qatar, Mesir, dan Amerika Serikat. <br /> <br />Gencatan senjata diberlakukan pada Minggu (19/1/2025). <br /> <br />Angkatan Udara Israel melakukan serangan udara yang menewaskan Muhammad Hashem Zahdi Abu al -Rous, anggota pasukan elit Nukhba Hamas. <br /> <br />Video Editor: Vila <br /> <br />#gaza #israel #hamas <br /> <br />Baca Juga Soal Gencatan Senjata Israel-Hamas, Menlu RI Berharap Semua Pihak Penuhi Kewajiban Masing-Masing di https://www.kompas.tv/internasional/567591/soal-gencatan-senjata-israel-hamas-menlu-ri-berharap-semua-pihak-penuhi-kewajiban-masing-masing <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/567647/ledakan-di-langit-gaza-jelang-gencatan-senjata-israel-hamas
