Surprise Me!

Jumlah Korban Jiwa Bencana Longsor di Pekalongan Bertambah, Total 18 Korban Tewas

2025-01-21 6 Dailymotion

PEKALONGAN, KOMPAS.TV- Proses pencarian korban longsor di Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah masih terus dilakukan oleh tim penyelamat. <br /> <br />Hingga pukul 5 sore tadi, sudah ada 18 korban meninggal. <br /> <br />Jumlah korban meninggal masih terus didata, sebab saat ini tim gabungan masih mencari 9 orang yang dinyatakan hilang. Sementara itu, sekitar 11 korban luka masih dirawat di rumah sakit maupun puskesmas setempat. <br /> <br />Longsor terjadi pada Senin (20/1/2025) sekitar pukul 6 sore, setelah Pekalongan diterjang hujan deras. <br /> <br />Putusnya akses jalan ke lokasi bencana membuat evakuasi para korban harus ditandu menggunakan tandu dari bambu oleh warga dan sukarelawan menuju mobil ambulans. <br /> <br />Selain faktor cuaca, pencarian dan evakuasi warga mengalami kendala karena kondisi medan yang curam. <br /> <br />Baca Juga BPBD Jelaskan Kendala Pencarian Korban Longsor Pekalongan di https://www.kompas.tv/regional/568614/bpbd-jelaskan-kendala-pencarian-korban-longsor-pekalongan <br /> <br />#longsor #bencanaalam #evakuasi #bnpb <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/568628/jumlah-korban-jiwa-bencana-longsor-di-pekalongan-bertambah-total-18-korban-tewas

Buy Now on CodeCanyon