KOMPAS.TV - Seorang pria ditemukan tewas dengan luka senjata tajam di Jalan Duri Pulo, Gambir, Jakarta Pusat, pada Selasa (21/01/2025) malam. <br /> <br />Polisi telah menangkap kakak ipar korban yang diduga sebagai pelaku, dan saat ini telah ditetapkan sebagai tersangka. <br /> <br />Menurut keterangan saksi, sebelum ditemukan tewas, korban sempat terlibat cekcok dan perkelahian dengan pelaku. <br /> <br />Dalam pertikaian tersebut, pelaku membawa senjata tajam yang kemudian digunakan untuk melukai korban hingga tewas. <br /> <br />Hingga kini, polisi masih mendalami motif di balik pembunuhan tersebut. <br /> <br />Pelaku saat ini dalam pemeriksaan intensif oleh penyidik untuk mengungkap latar belakang kasus ini. <br /> <br />#gambir #duel <br /> <br />Baca Juga Dua Pemotor Ugal-Ugalan Tabrak Tiga Kendaraan Terparkir di Kebayoran Lama di https://www.kompas.tv/regional/568967/dua-pemotor-ugal-ugalan-tabrak-tiga-kendaraan-terparkir-di-kebayoran-lama <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/568970/terlibat-cekcok-pria-bunuh-adik-ipar-di-gambir
