Surprise Me!

Kesal Tak Dapat Gas, Warga Tuding Pangkalan Timbun Elpiji 3 KG di Tangerang

2025-02-04 0 Dailymotion

TANGERANG, KOMPAS.TV - Kecewa karena tak juga mendapatkan elpiji, seorang perempuan mengamuk di pangkalan gas di Perumahan Residence Dua, Cipondoh, Kota Tangerang, Banten. <br /> <br />Dalam video yang beredar, tampak sebuah truk berisi elpiji 3 kilogram, dan terekam pula suara perempuan yang mempertanyakan alasan dirinya tak bisa membeli elpiji 3 kilogram. Karena kesal, perekam video pun menuding pihak pangkalan elpiji menimbun gas bersubsidi. <br /> <br />Menanggapi video yang ramai diperbincangkan, pemilik pangkalan membantah telah menimbun elpiji 3 kilogram. Ia beralasan elpiji yang ada di dalam truk merupakan milik konsumen yang merupakan warga sekitar dan telah terdaftar sebagai penerima, sehingga tidak bisa dijual kepada perekam video. <br /> <br />Pemilik pangkalan juga menyebut bahwa penyebar video telah melakukan pencemaran nama baik. <br /> <br />Baca Juga Lengkap! Begini Cara Pengecer Daftar Jadi Sub-Pangkalan Elpiji 3 KG Usai Aturan Diubah Lagi di https://www.kompas.tv/nasional/571622/lengkap-begini-cara-pengecer-daftar-jadi-sub-pangkalan-elpiji-3-kg-usai-aturan-diubah-lagi <br /> <br />#elpiji3kg #pangkalanelpiji #pengecer <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/571639/kesal-tak-dapat-gas-warga-tuding-pangkalan-timbun-elpiji-3-kg-di-tangerang

Buy Now on CodeCanyon