JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto mengunjungi SDN Kedung Jaya 1 dan 2 Bogor, Jawa Barat, untuk meninjau langsung pelaksanaan program makan bergizi gratis (MBG) pada Senin (10/2/2025). <br /> <br />Kedatangan Prabowo pun disambut antusias oleh para siswa dan guru. <br /> <br />Usai mengecek makan bergizi, Prabowo langsung menyapa anak-anak yang berada di luar sekolah. <br /> <br />Mereka mengerumuni Prabowo dan memberikan boneka. Bahkan, ada siswa yang meminta tanda tangan Prabowo di sepatu mereka. Prabowo pun melayani permintaan para siswa tersebut. <br /> <br />Video editor: Agung Ramdani <br /> <br />#prabowo #makanbergizigratis <br /> <br />Baca Juga Ke Luar Negeri di Masa Hemat Anggaran, Presiden Prabowo: Diundang Kepala Negara di https://www.kompas.tv/regional/572946/ke-luar-negeri-di-masa-hemat-anggaran-presiden-prabowo-diundang-kepala-negara <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/572961/prabowo-dapat-hadiah-boneka-hingga-beri-tanda-tangan-saat-tinjau-mbg-di-sdn-bogor
