KOMPAS.TV - Banjir yang merendam Mega Bekasi Hypermall mulai berangsur surut pada Rabu (05/03/2025) pagi. <br /> <br />Jika sebelumnya, pada Selasa (04/03/2025), ketinggian air mencapai 1,5 meter, kini banjir telah turun menjadi sekitar 1 meter. <br /> <br />Sejumlah karyawan dan pemilik toko mulai mendatangi lokasi untuk memantau kondisi toko mereka. <br /> <br />Meski demikian, banjir masih cukup tinggi, sehingga aktivitas belum bisa kembali normal. <br /> <br />Sebelumnya, banjir tiba-tiba merendam area parkir dan lantai basement Mega Bekasi Hypermall setelah air masuk dengan cepat melalui pintu bagian belakang. <br /> <br />Untuk mempercepat surutnya air, tiga unit mesin pompa telah dioperasikan guna mengurangi debit banjir. <br /> <br />#banjir #megabekasihypermall <br /> <br />Baca Juga Banjir di Bekasi Lumpuhkan Aktivitas Warga di https://www.kompas.tv/regional/578154/banjir-di-bekasi-lumpuhkan-aktivitas-warga <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/578157/banjir-di-mega-bekasi-hypermall-mulai-surut
