Surprise Me!

Penjualan Pernak-Pernik Ramadan di Medan Menurun, Begini Kata Penjual

2025-03-10 112 Dailymotion

MEDAN, KOMPAS.TV - Penjualan pernak-pernik Ramadan di Kota Medan mengalami penurunan, padahal perajin pernak-pernik sudah mempersiapkan aneka pernak-pernik sejak satu bulan lalu. <br /> <br />Sejak beberapa tahun lalu, sejumlah perajin dan pedagang di Jalan Adi Sucipto, Kota Medan, menjajakan aneka pernak-pernik untuk memeriahkan bulan suci Ramadan. <br /> <br />Namun, untuk tahun ini, penjualan pernak-pernik Ramadan turun dibandingkan tahun sebelumnya. Padahal sejumlah pedagang mulai menjajakan dagangannya sebulan sebelum Ramadan. <br /> <br />Seperti yang dialami Munawir Al Hamdani, seorang perajin dan pedagang pernak-pernik yang mengaku penjualannya hanya sampai 20 persen. Hal ini jauh berbeda dengan tahun sebelumnya yang bisa mencapai lebih dari 50 persen. <br /> <br />Padahal, ia sudah mempersiapkan aneka pernak-pernik Ramadan, seperti replika ketupat, pigura bulan sabit-bintang, miniatur menara masjid, hingga replika bedug. <br /> <br />Ia mengaku tidak mengetahui secara pasti penyebab turunnya daya beli, yang tahun ini mengalami penurunan. <br /> <br />Ia sendiri berharap penjualannya dapat meningkat hingga akhir Ramadan mendatang. <br /> <br />Baca Juga Berkah Ramadan bagi Petani Blewah, Omzet Sekali Petik Hingga Rp8 Juta di https://www.kompas.tv/regional/579054/berkah-ramadan-bagi-petani-blewah-omzet-sekali-petik-hingga-rp8-juta <br /> <br />#ramadan #medan <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/579249/penjualan-pernak-pernik-ramadan-di-medan-menurun-begini-kata-penjual

Buy Now on CodeCanyon