SUMEDANG, KOMPAS.TV - Diduga terpeleset, tiga orang buruh pabrik di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat tewas tenggelam ke dalam sumur limbah pabrik saat memperbaiki pompa. <br /> <br />Peristiwa itu terjadi pada Minggu siang di pabrik PT Adira Semesta Industri, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. <br /> <br />Tenggelamnya tiga buruh itu bermula saat mereka memperbaiki pompa sumur penampungan limbah. <br /> <br />Salah satu korban terpeleset. Kedua rekannya berusaha untuk menolong dengan alat seadanya. <br /> <br />Namun nahas, keduanya ikut tercebur ke dalam sumur penampungan limbah kulit. Kasus ini masih dalam tahap penyelidikan polisi. <br /> <br />Baca Juga Bocah Usia 4 Tahun Meninggal Usai Terjatuh ke Sumur Sedalam 16 Meter di Serang di https://www.kompas.tv/regional/580887/bocah-usia-4-tahun-meninggal-usai-terjatuh-ke-sumur-sedalam-16-meter-di-serang <br /> <br />#buruhtewas #sumurlimbahpabrik #sumedang <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/580889/diduga-terpeleset-3-buruh-pabrik-di-sumedang-tewas-tenggelam-di-sumur-limbah-pabrik
