Surprise Me!

171 Ribu Pemudik Diprediksi Padati Bandara A. Yani Semarang

2025-03-21 25 Dailymotion

SEMARANG, KOMPAS.TV - General Manager Angkasa Pura I Bandara Ahmad Yani Semarang, Kolonel Cpn Fajar Purwawidada, mengatakan diperkirakan 171.000 pemudik akan memadati Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang saat momen mudik Lebaran. <br /> <br />Sementara puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada 28 Maret dengan jumlah penumpang sekitar 14.000 penumpang per hari, dan puncak arus balik diprediksi terjadi pada 6 April dengan jumlah penumpang mencapai 13.000 orang. <br /> <br />Jumlah penerbangan juga naik 7% menjadi 1.400 penerbangan, dengan tambahan 70 extra flight untuk rute Pontianak, Banjarmasin, Palangkaraya, dan Jakarta. <br /> <br />"Selama mudik Lebaran yaitu selama 22 hari kita akan melayani sebanyak 171 ribu penumpang, ini kenaikannya 7% dibandingkan pemudik Lebaran tahun lalu. Kemudian trafficnya juga meningkat 7% yaitu perkiraan kita nanti ada 1.400 penerbangan," ungkap Kolonel Cpn Fajar Purwawidada. <br /> <br />"Termasuk juga nanti ada penerbangan 70 extra flight yang kebanyakan rute dari Kalimantan, dari Pontianak, Banjarmasin, Palangkaraya, kemudian juga Jakarta," tambahnya. <br /> <br />Pengelola Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang memastikan berbagai kesiapan sudah dilakukan mulai dari prasarana hingga mitigasi terhadap ancaman cuaca buruk selama masa angkutan Lebaran 2025. <br /> <br />#bandaraahmadyanisemarang #pemudik #lebaran2025 <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/582011/171-ribu-pemudik-diprediksi-padati-bandara-a-yani-semarang

Buy Now on CodeCanyon