JAKARTA, KOMPASTV - Ketum Partai Golkar melepas puluhan armada bus yang mengantarkan kurang lebih 1000 pemudik, Rabu (26/3/2025). <br /> <br />"Ini mudik gratis, sudah rutin tiap tahun. Harapan kita dengan mudik gratis ini membantu memperlancar arus mudik dan memastikan bahwa saudara-saudara kita ini bisa melakukan mudik dengan baik," kata Bahlil Lahadalia. <br /> <br />Bahlil juga mengaku mengingatkan para pemudik untuk memastikan keamanan rumah yang ditinggal pergi mudik. <br /> <br />"Jangan sampai kompor, colokan listrik, setrika, atau dispenser masih terpasang. Tolong dicek semuanya," kata Bahlil. <br /> <br />Adapun mudik gratis Partai Golkar melibatkan 20 unit bus, yang mengantar pemudik ke berbagai daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur seperti Solo, Yogyakarta, hingga Malang. <br /> <br />Video Editor: Joshua <br /> <br />#bahlil #golkar #mudik2025 <br /> <br />Baca Juga KPK Panggil Djan Faridz untuk Diperiksa dalam Kasus Harun Masiku di https://www.kompas.tv/nasional/583112/kpk-panggil-djan-faridz-untuk-diperiksa-dalam-kasus-harun-masiku <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/583127/momen-ketum-golkar-bahlil-lahadalia-lepas-mudik-gratis-diiringi-telolet-bus
