BEKASI, KOMPAS.TV - Sebuah pohon berukuran besar tumbang dan menutupi Jalan Raya Cut Mutia, Rawa Lumbu, Kota Bekasi, Sabtu (5/4/2025) kemarin. <br /> <br />Akibatnya, akses jalan yang menuju Kota Bekasi tidak dapat dilintasi kendaraan. <br /> <br />Akibat hujan deras dan angin kencang, sebuah pohon sengon berukuran besar tumbang dan menutupi jalan di Jalan Raya Cut Mutia, Rawa Lumbu, Kota Bekasi. <br /> <br />Pada saat pohon tumbang, tidak ada kendaraan yang melintas. <br /> <br />Akibat kejadian ini, kemacetan tidak terhindarkan. Arus lalu lintas untuk kendaraan yang ingin menuju Kota Bekasi sempat dialihkan. <br /> <br />Baca Juga Pohon Tumbang Timpa Motor dan Mobil di Bogor, 2 Orang Terluka di https://www.kompas.tv/regional/584408/pohon-tumbang-timpa-motor-dan-mobil-di-bogor-2-orang-terluka <br /> <br />#pohontumbang #bekasi #macet <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/585061/hujan-dan-angin-kencang-pohon-tumbang-tutup-jalan-raya-cut-mutia-bekasi
