KOMPAS.TV - Korps Lalu Lintas Polri mencatat penurunan angka kecelakaan lalu lintas selama arus mudik dan balik Lebaran 2025. <br /> <br />Berdasarkan data sementara, jumlah kecelakaan mencapai sekitar 2.600 kasus, atau turun sekitar 30 persen dibandingkan tahun lalu. <br /> <br />Tak hanya jumlah kecelakaan, angka korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas juga menunjukkan penurunan signifikan. <br /> <br />Dibandingkan tahun lalu, jumlah korban meninggal dunia selama arus mudik dan balik tahun ini turun sebesar 47 persen. <br /> <br />Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Agus Suryonugroho, menyampaikan harapannya agar pelaksanaan Operasi Ketupat 2025, terutama pada puncak arus balik 7 hingga 8 April 2025, dapat berjalan lancar dan aman bagi seluruh pemudik. <br /> <br />#arusmudik #lebaran <br /> <br />Baca Juga Pengusaha Mojokerto Khawatir Dampak Perang Tarif Dagang, Minta Perlindungan Pasar di https://www.kompas.tv/nasional/585252/pengusaha-mojokerto-khawatir-dampak-perang-tarif-dagang-minta-perlindungan-pasar <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/585253/kecelakaan-lalu-lintas-selama-mudik-balik-lebaran-2025-turun-30-persen
