JAKARTA, KOMPAS.TV - Ratusan pelat besi yang digunakan sebagai penopang lapisan beton ruas Tol Dalam Kota, Tol Wiyoto Wiyono, di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, raib dicuri. <br /> <br />Kondisi ini telah berlangsung selama setahun, hingga membuat warga resah dan khawatir akses jalan tol roboh lalu melukai warga. <br /> <br />Pelat besi yang tadinya melindungi lapisan beton jalan tol hilang dicuri di kolong Tol Wiyoto Wiyono yang dekat dengan permukiman warga Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara. <br /> <br />Tak hanya satu, ada ratusan pelat besi yang hilang dicuri. <br /> <br />Kondisi ini membuat warga sekitar resah sekaligus khawatir Jalan Tol Wiyoto Wiyono ini roboh dan melukai warga. <br /> <br />Lantaran pelat besi ini berfungsi melindungi lapisan beton agar tak mudah terkikis dan juga menjaga struktur beton tidak rusak. <br /> <br />Menurut warga, beberapa pelaku pencurian pelat besi sempat tepergok hingga meninggalkan beberapa alat berupa kunci pas di lokasi. <br /> <br />Warga berharap pemerintah dapat memperbaiki kolong Jalan Tol Wiyoto Wiyono, Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, agar nantinya tidak memakan korban jiwa. <br /> <br />Baca Juga Kepulan Asap dari Kebakaran Sampah Halangi Jarak Pandang Pengendara di Tol Wiyoto Wiyono di https://www.kompas.tv/regional/587526/kepulan-asap-dari-kebakaran-sampah-halangi-jarak-pandang-pengendara-di-tol-wiyoto-wiyono <br /> <br />#pelatbesidicuri #tolwiyotowiyono #betonjalantol <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/589048/ratusan-pelat-besi-di-kolong-tol-wiyoto-wiyono-dicuri-warga-khawatir-jalan-tol-roboh
