LAMPUNG, KOMPAS.TV - Polisi terus mendalami kasus pembunuhan dua bocah kakak beradik di Kabupaten Pesisir Barat, Lampung. <br /> <br />Dari olah tempat kejadian perkara (TKP), penyidik menemukan senjata tajam jenis parang di lokasi penemuan jenazah kedua korban. <br /> <br />Sementara itu, hasil autopsi mengungkap bahwa kedua korban mengalami luka parah akibat senjata tajam. <br /> <br />Temuan ini semakin menguatkan dugaan bahwa parang yang ditemukan di lokasi menjadi alat yang digunakan pelaku dalam aksi pembunuhan tersebut. <br /> <br />#polisi #lampung #autopsi <br /> <br />Baca Juga Update! Polisi Periksa Saksi & Uji DNA Kasus Pembunuhan Kakak-Adik di Lampung di https://www.kompas.tv/regional/593855/update-polisi-periksa-saksi-uji-dna-kasus-pembunuhan-kakak-adik-di-lampung <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/593856/usut-pembunuhan-kakak-adik-di-lampung-polisi-periksa-parang-hasil-autopsi
