Badan Narkotika Nasional (BNN) mengungkapkan bahwa sindikat narkoba kini menyasar perempuan, termasuk ibu rumah tangga, untuk dijadikan kurir barang terlarang. <br /><br />Kepala BNN Martinus Hukom menyebut modus ini sebagai bentuk adaptasi sindikat dalam memanfaatkan peran sosial perempuan guna mengaburkan aktivitas kejahatan. <br />(ANTARA/Azhfar Muhammad Robbani/Ryan Rahman/Sandy Arizona/I Gusti Agung Ayu N)
