Surprise Me!

Detik-Detik BNN Tangkap Kurir Sabu Seberat 15 Kg di Bangka Belitung

2025-06-24 32 Dailymotion

BANGKA BELITUNG, KOMPAS.TV - BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyita belasan kilogram sabu pada Senin (23/06/2025). <br /> <br />Diduga, narkotika tersebut berasal dari jaringan Sumatera Utara dan Bangka. <br /> <br />Setelah mengintai selama dua bulan, tim BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menangkap kurir sabu seberat 15 kilogram di Pelabuhan Tanjung Kalian, Kabupaten Bangka Barat. <br /> <br />Saat penggeledahan, petugas menemukan 15 paket yang disembunyikan di dalam jok mobil yang telah dimodifikasi. <br /> <br />Sabu tersebut berasal dari jaringan Sumatera UtaraBangka dibawa dua kurir menggunakan sebuah mobil dari Medan melalui Pelabuhan Tanjung Api-api, Sumatera Selatan. <br /> <br />Tiga pelaku ditangkap, dua berperan sebagai kurir dan satu orang pengendali narkotika sudah ditangkap lebih dulu di Kupang, NTT. <br /> <br />BNN Provinsi Bangka Belitung telah menyita sabu senilai Rp15 miliar tersebut. <br /> <br />Sementara di Pamekasan, Jawa Timur, penangkapan tiga orang yang menggelar pesta sabu berlangsung dramatis. <br /> <br />Polisi terpaksa melepas tembakan peringatan saat berupaya menangkap ketiga pelaku karena sempat dihalangi warga sekitar. <br /> <br />Tidak ada korban jiwa, baik dari polisi maupun warga sekitar. Namun mobil polisi rusak lantaran lemparan batu dari warga <br /> <br />Baca Juga Alasan Polisi Lepaskan Tembakkan Peringatan Saat Gerebek Pesta Sabu di Pamekasan di https://www.kompas.tv/regional/601300/alasan-polisi-lepaskan-tembakkan-peringatan-saat-gerebek-pesta-sabu-di-pamekasan <br /> <br />#kurirsabu #pestasabu #narkoba <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/601372/detik-detik-bnn-tangkap-kurir-sabu-seberat-15-kg-di-bangka-belitung

Buy Now on CodeCanyon