JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan harapannya agar gencatan senjata antara Israel dan Iran dapat menjadi awal menuju perdamaian jangka panjang di kawasan Timur Tengah. <br /> <br />Pernyataan tersebut disampaikan Presiden Prabowo saat bertemu dengan Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, pada Jumat (27/6) sore. <br /> <br />Dalam pertemuan itu, Prabowo juga mendorong solusi dua negara sebagai jalan damai yang adil dan berkelanjutan bagi Palestina dan Israel. <br /> <br />#prabowo #timurtengah #israel <br /> <br />Baca Juga Hasil Autopsi Keluar, Dokter Forensik Ungkap Penyebab Kematian Pendaki Brasil di Gunung Rinjani di https://www.kompas.tv/nasional/602098/hasil-autopsi-keluar-dokter-forensik-ungkap-penyebab-kematian-pendaki-brasil-di-gunung-rinjani <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/602099/presiden-prabowo-harap-gencatan-senjata-israel-iran-berujung-perdamaian
