BEKASI, KOMPAS.TV - Kebijakan larangan study tour oleh Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi berdampak pada salah satu pengelola bus di Kota Bekasi, Jawa Barat. Puluhan kru bus terpaksa menganggur akibat sepinya penyewa. <br /> <br />Sebanyak 40 kru di salah satu pengelola bus ini terpaksa menganggur imbas larangan study tour. Penurunan jumlah penyewa mencapai 40 hingga 60 persen. <br /> <br />Beberapa sekolah yang sempat berencana menyewa terpaksa membatalkannya. Pengelola bus berharap Gubernur Jawa Barat mengevaluasi kebijakan larangan study tour yang mengancam kelangsungan bisnisnya. <br /> <br />Baca Juga Emosi Orang Tua Siswa MAN 1 Kota Bekasi Usai Ditipu Biro Perjalanan Hingga Siswa Gagal "Study Tour" di https://www.kompas.tv/video/415111/emosi-orang-tua-siswa-man-1-kota-bekasi-usai-ditipu-biro-perjalanan-hingga-siswa-gagal-study-tour <br /> <br />#dedimulyadi #gubernurjabar #studytour #bus <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/607240/study-tour-dilarang-gubernur-jabar-bus-pariwisata-sepi-penyewa-hingga-kru-dirumahkan
