PATI, KOMPAS.TV - Warga Kabupaten Pati menggelar demo besar-besaran menuntut Bupati Pati Sudewo untuk mundur imbas kebijakan rencana kenaikan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebesar 250 persen, pada 13 Agustus 2025. <br /> <br />Awalnya, demonstrasi berjalan lancar hingga berujung ricuh. <br /> <br />Dalam pantauan, aparat kepolisian terlihat melepaskan tembakan gas air mata untuk membubarkan massa aksi. <br /> <br />Tak tinggal diam, warga pun terlihat melempari hingga mengejar polisi. <br /> <br />Tak hanya itu, massa aksi melempari kantor bupati hingga adanya mobil yang terbakar. <br /> <br />Meski didemo warga, Bupati Pati Sudewo menegaskan tidak akan mundur lantaran dirinya dipilih rakyat secara konstitusional. <br /> <br />"Tuntutan kan sudah disampaikan tadi, kalau saya kan dipilih oleh rakyat, secara konstitusional dan demokratis," ujar Sudewo. <br /> <br />Baca Juga Kondisi Kantor Bupati Pati, Pasca Aksi Demo Tuntut Mundur Sudewo di https://www.kompas.tv/nasional/611392/kondisi-kantor-bupati-pati-pasca-aksi-demo-tuntut-mundur-sudewo <br /> <br />#bupatipati #demopati #pati <br /> <br />Video Editor: Galih <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/611410/momen-momen-amarah-warga-pati-saat-demo-tuntut-bupati-sudewo-mundur
