Surprise Me!

Gubernur Malut Sherly Tjoanda Datangi Gedung KPK, Bahas Apa? | KOMPAS PETANG

2025-10-22 5 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda Laos, hari ini mendatangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sherly menyebut kedatangannya untuk berkonsultasi mengenai pencegahan korupsi. <br /> <br />Gubernur Maluku Utara itu tiba di Gedung KPK, Jakarta, pada Rabu (22/10/2025) sekitar pukul 10 pagi. <br /> <br />Sherly menjelaskan bahwa pertemuan hari ini membahas indikator Monitoring Center for Prevention (MCP) di Provinsi Maluku Utara agar nilainya dapat meningkat. <br /> <br />MCP merupakan indikator untuk menilai sejauh mana instansi pemerintah atau pemerintah daerah telah melaksanakan upaya pencegahan korupsi. <br /> <br />Sherly berharap, upayanya berkonsultasi dengan KPK dapat membuat skor MCP Maluku Utara sejajar dengan tingkat nasional. <br /> <br />Sahabat KompasTV, bagaimana pendapatmu soal berita ini? Tulis di kolom komentar ya! <br /> <br />Baca Juga Komentar Bahlil Soal Kader Laporkan Akun Medsos Penyebar Meme: Saya 'Nggak' Tahu | KOMPAS PETANG di https://www.kompas.tv/nasional/624653/komentar-bahlil-soal-kader-laporkan-akun-medsos-penyebar-meme-saya-nggak-tahu-kompas-petang <br /> <br />#sherlytjoanda #gubernurmalukuutara #kpk #malukuutara <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/624657/gubernur-malut-sherly-tjoanda-datangi-gedung-kpk-bahas-apa-kompas-petang

Buy Now on CodeCanyon