JAKARTA, KOMPAS/TV - Polisi menangkap penembak pengacara saat bentrok rebutan lahan sengketa terjadi di Jakarta Pusat. <br /> <br />Selain menangkap pelaku, 43 orang lainnya ikut diperiksa. <br /> <br />Kurang dari 24 jam, polisi menangkap terduga pelaku penembakan seorang pengacara, saat terjadi bentrokan di sebuah lahan kosong di Jakarta Pusat. <br /> <br />Disergap di kawasan Kebon Jeruk, pelaku tak berkutik. <br /> <br />Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan sepucuk senjata api. <br /> <br />Dari hasil pemeriksaan, pelaku sengaja menembak korban karena kesal usai korban menerobos masuk ke dalam area lahan yang dijaga pelaku. <br /> <br />Sebelumnya, Selasa (28/10/2025) pagi, bentrokan dua kelompok masyarakat terjadi di Jakarta Pusat. <br /> <br />Akibat bentrokan ini, satu orang yang berprofesi sebagai pengacara terkena luka tembak. <br /> <br />Korban yang kritis langsung dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan. <br /> <br />Usai kejadian, polisi menggelar olah TKP dan menggeledah satu per satu anggota kelompok yang bentrok. <br /> <br />Dari hasil penggeledahan dan penyisiran di TKP, polisi menyita barang bukti belasan jenis senjata tajam, sepucuk senapan angin dan beberapa alat pemukul. <br /> <br />Bentrokan dua kelompok tersebut diduga dilatarbelakangi rebutan lahan kosong yang masih berstatus sengketa. <br /> <br />Kasus bentrokan yang berujung penembakan kini masih ditangani Polres Metro Jakarta Pusat dan Polda Metro Jaya. Imbas dari bentrokan, 43 orang diperiksa polisi. <br /> <br />Baca Juga [FULL] Polisi Beberkan Bentrokan Sengketa Lahan di Tanah Abang, Satu Orang Kena Luka Tembak di https://www.kompas.tv/regional/626462/full-polisi-beberkan-bentrokan-sengketa-lahan-di-tanah-abang-satu-orang-kena-luka-tembak <br /> <br />#sengketalahan #pengacaraditembak #tanahabang <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/626554/polisi-tangkap-penembak-pengacara-saat-bentrok-rebutan-lahan-di-tanah-abang-1-senpi-disita
