Surprise Me!

Rel Kereta Kaligawe Semarang Ditinggikan 30 cm Pasca Terendam Banjir

2025-11-04 1 Dailymotion

SEMARANG, KOMPAS.TV - Imbas banjir yang melanda kawasan Kaligawe, Semarang, jalur kereta api di perlintasan Kaligawe Semarang ditinggikan 30 sentimeter sepanjang 800 meter. Proses ini dikerjakan selama dua hari. <br /> <br />Puluhan pekerja konstruksi jalur kereta api PT Kereta Api Daop 4 Semarang, Senin (3/11/2025) malam mulai melakukan pembenahan jalur kereta api di perlintasan Kaligawe Semarang yang sempat terimbas banjir. <br /> <br />PT KAI Daop 4 Semarang meninggikan rel kereta sebanyak 30 sentimeter di jalur perlintasan pada dua jalur hilir dan hulu sepanjang 800 meter. <br /> <br />Pengerjaan dilakukan malam hari selama dua hari, dan arus lalu lintas kendaraan dialihkan ke jalan lain. Upaya perbaikan jalur kereta api dilakukan pasca-terimbas banjir. <br /> <br />Baca Juga Nduga Masuk Zona Merah, Pencarian Korban Banjir dan Longsor Dilakukan Satgas TNI di https://www.kompas.tv/regional/627851/nduga-masuk-zona-merah-pencarian-korban-banjir-dan-longsor-dilakukan-satgas-tni <br /> <br />#banjir #kaligawe #relkereta #banjirsemarang <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/627858/rel-kereta-kaligawe-semarang-ditinggikan-30-cm-pasca-terendam-banjir

Buy Now on CodeCanyon