KOMPAS.TV - Tahun Baru 2026, kawasan Puncak Gadog terpantau lancar, Kamis Siang (01/01/2026) <br /> <br />lalu lintas di Simpang Gadog, Bogor, Jawa Barat, dari arah exit Tol Ciawi menuju Puncak Bogor, terpantau lancar sejak Kamis pagi hingga siang. <br /> <br />Kendaraan didominasi roda empat dan roda dua dengan plat nomor daerah Jakarta. <br /> <br />Lalu lintas dari arah Puncak menuju Jakarta juga terpantau lancar. <br /> <br />Hari pertama di Tahun Baru 2026, wisatawan memadati kawasan Alun-Alun Kota Bandung, bahkan antrean juga terjadi saat naik Bandros atau Bandung Tour On Bus. <br /> <br />Dengan menaiki Bandros, wisatawan bisa berkeliling di pusat Kota Bandung. <br /> <br />Wisatawan yang berkunjung ke Bandung dalam liburan Tahun Baru berasal dari berbagai daerah, baik dari dalam maupun luar Provinsi Jawa Barat. <br /> <br />#puncakbogor #alunalunbandung #2026 #tahunbaru <br /> <br />Baca Juga Presiden Prabowo Buka Suara soal Kritik Status Bencana Sumatera hingga Kunjungan Menteri di https://www.kompas.tv/nasional/641102/presiden-prabowo-buka-suara-soal-kritik-status-bencana-sumatera-hingga-kunjungan-menteri <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/641103/pantauan-lalu-lintas-puncak-bogor-dan-wisata-alun-alun-bandung-saat-libur-tahun-baru-2026
